Rabu, 13 Mei 2009


Cinta pada masa remaja memang sangat sulit tuk dijauhkan mungkin karna banyak media yang menggemborkan tentang perasaan itu, yah saya pun memang demikian, hingga rasa simpatik dan suka dengan lawan jenis itu hal yang sangat lumrah.
Cinta pada masa remaja adalah waktu yang sangat indah untuk diwujudkan atau dikenang oleh sang pelaku cinta ketika rasa itu sudah benar-benar menyentuh jiwa hingga tak heran banyak remaja-remaja sekarang seringkali ia sedih ataupun menangis ketika sang pujaan tidak datang pada waktu malam minggu, atau tidak jadi pergi nonton film terbaru hanya karena sang pujaan milih main futsal dibandingkan nonton bersamanya.


Klo kita bisa menebak perempuan ataupun laki-laki yang sedang jatuh hati………bisa kita amati secara langsung atau mungkin hal ini pernah terjadi sama diri kamu. Coba kita lihat hal-hal apa saja yang menjadi indikator seseorang yang sedang jatuh hati :
Sering teringat; engga milih-milih tempat hingga di toilet, kelas, kuburan, kamar selalu terbayang-bayang sang pujaan. Karna kita perlu tahu atau mendengar Siapa yang mencintai sesuatu akan sering menyebut-nyebutnya….!
Terpesona; ada aja pada dirinya yang membuat kita selalu tergila-gila akan sikapnya, tingkah lakunya, Jangankan ketemu orangnya, lihat atapnya rumahnya saja udah pangling setengah mati.
Rela; lahir bathin menerima apa adanya. Pokoknya rela abis deh…
Siap berkorban; kalau udah cinta nggak kenal lagi sama takut. Siap mempersembahkan segala-galanya demi dia. Seru khan ???
Takut kehilangan; rasa memiliki terlalu tinggi, saking tingginya takut lepas dari dekapan jiwa. Ketahuan, ya kalo cinta juga bikin deg-degan. Makanya cinta harus dipelihara dengan baik-baik.
Harapan; cinta membuat manusia punya harapan indah dimasa depan. Bertemu sang pujaan hati damailah hati, cerahlah dunia. Tapi harapan berlebihan sering menyiksa hati. Hati-hati yah…
Taat; tanda cinta adalah patut disuruh ngapain aja. Orang yang dulu pembangkang, tiba-tiba melunak, dahulu keras hati dan kepala batu, gara-gara cinta berubah semuanya.
Sering kita mengucapkan cinta dengan bahasa asing yaitu LOVE….
Perlu kita kaji bahwa setiap huruf tersebut memiliki makna yaitu :
L = Listen, belajarlah mendengarkan orang yang dicintai dengan seluruh jiwa dan perhatian yang baik, orang yang lebih merasa disayangi kalau banyak didengarkan.
O = Observe, amati isyarat-isyarat tersembunyi, yang tersirat maupun tersurat, gerak tangan hingga bahasa martabatnya.
V = Value , hargai perasaan, kekecewaan dan kepedihannya. Jadikan dirinya bagitu bernilai, naikkan harkat dan martabatnya.
E = Emphatize, tajamkan kepekaan pada apa yang dirasakannya dan turut merasakanya. Senyumannya adalah kebahagiaan dan air matanya adalah kesedihannya.
Klo dibilang pernah jatuh cinta, yah pasti yang baca rubrik ini pastinya bisa menjawab, karma perlu diketahui cinta itu adalah perasaan yang ngga luput dari kehidupan orang normal.
Suatu ketika Abu Naufal ditanya, “Apakah seseorang bisa menghindar dari cinta?”
Dia menjawab, “Bisa, yaitu orang yang berhati keras dan bodoh, yang tidak memiliki pemahaman dan keutamaan. Sekalipun seseorang hanya punya sedikit kepandaian dan kehalusan budi, namun ia nggak mungkin bisa menghindar dari cinta.”
Ali bin Audah pernah berkata, Nggak mungkin seseorang bisa menghindar dari cinta, kecuali orang-orang yang kasar perangainya, kurang waras, atau enggak punya gairah.”
Namun tidak sembarang cinta, Imanlah yang bikin cinta indah sebab cinta ada banyak tingkatan. Mukmin sejati akan berjuang menggapai puncak cinta sedangkan orang-orang biasa akan berpacu di tingkatan cinta yang rendah……….
Bila kita urutkan tingkatan cinta dari yang tertinggi sampai terendah agar bisa dievaluasi cinta mana yang sedang kita kejar…
 Cinta yang menghamba; hanya bagi Allah SWT. Wujudnya berupa penyembahan secara sempurna dengan merendahkan diri dalam rangka menggapai rahman dan rahimNya. Cinta yang tertinggi ini nggak boleh diberikan pada selain Allah SWT.
 Cinta mesra; dipersembahan bagi Rosulullah dan agama Islam. Wujudnya berupa kesediaan penuh mengikuti ajaranNya.
 Cinta rindu; ditujukan pada sesame orang beriman dalam sikap saling berbagi kasih sayang misalnya saja dalam lingkungan keluarga.
 Cinta yang tercurah; ditujukan pada kaum muslimin umumnya. Cinta ini terlihat pada kuatnya ukhuwah/persaudaraan.
 Cinta simpati; berlaku secara umum terhadap manusia. Agenda besarnya adalah mengajak kepada kebaikan/dakwah.
 Cinta hubungan hati; sangat terkait dengan benda-benda yang bersifat materi. Kecintaan kepada benda-benda duniawi hanya sekedar hubungan hati yang bisa dilepaskan kapan saja sebab sifatnya hanya sementara. Ia lekas hilang, cepat pergi dan serba sementara, ehm fana sekali yah.

Kejarlah cinta yang sesuai dengan jalur syariat sebab dasarnya adalah iman yang membawa keselamatan. Jauhi cinta yang durhakan pada tuntutan agama karena dasarnya nafsu syahwat dan ujungnya neraka.
Bagi saya pribadi, cinta itu sangat indah, dapat menerangi, menunjukkan dan menyelamatkan. Maka cinta tak harus didefiniskan tetapi perlu dirasakan dan disyukuri. Soal cinta jangan sampai nguras otak. Rasakanlah keindahanya, maka hati kamu akan mengerti sendiri, bahwa cinta………..itu apa sich????

0 komentar:

Posting Komentar

 

BaHaGia SaaT SaKiT Copyright © 2009 Designed by Ipietoon Blogger Template In collaboration with fifa
Cake Illustration Copyrighted to Clarice