Senin, 18 Januari 2010

Tak perlu faktor genetik



Ada satu lagi manfaat yang bisa didapatkan jika rajin berolahraga dengan teratur. Bukan cuma fisik yang tambah sehat tapi otak juga jadi lebih pintar.

Faktor pintar karena olahraga lebih teruji ketimbang karena keturunan atau genetik. Pintar karena olaharaga dan lingkungan pengaruhnya hingga 80 persen sedangkan karena keturunan atau genetik kurang dari 15 persen.

Apa kaitannya olahraga dan otak pintar?



Orang yang berolahraga dengan teratur akan memiliki sistem kardiovaskular yang kuat. Sehingga meningkatkan aliran darah ke otak, mengurangi kegelisahan, meningkatkan suasana hati, mengurangi kelelahan serta membuat seseorang menjadi lebih konsentrasi dan fokus dalam mengerjakan sesuatu.

Sistem yang kuat ini bisa meningkatkan kemampuan otak seseorang sehingga membantunya mendapatkan nilai yang lebih bagus dan bisa menjadi orang yang lebih sukses di kemudian hari.

"Dokter telah mengetahui sejak 3.000 tahun lalu bahwa pikiran yang sehat terdapat dalam tubuh yang sehat pula," ujar H. Georg Kuhn, professor ilmu saraf regeneratif dari Center for Brain Repair and Rehabilitation, Institute of Neuroscience and Physiology, University of Gothenburg di Swedia, seperti dikutip dari Health, Kamis (3/12/2009).

Penelitian ini juga menemukan bahwa faktor genetik memainkan peranan yang kecil dalam menjelaskan hubungan antara pikiran dan tubuh dibandingkan dengan pengaruh lingkungan.

"Hasil penelitian ini menunjukkan terlepas dari pengaruh genetik yang memang sudah ada, apapun yang dipilih dan dilakukan seseorang dalam kesehariannya bisa membuat perbedaan pada diri orang itu sendiri," ujar Dr Suzanne Steinbaum, juru bicara dari American Heart Association.

Hubungan antara aktivitas fisik dan fungsi kognitif (pemahaman) telah dipelajari sebelumnya, tapi biasanya hanya pada orang yang sudah tua untuk mencegah kepikunan dan pada anak-anak.

Sedangkan penelitian ini lebih difokuskan pada orang dewasa muda, karena pada masa itu prestasi akademik memiliki dampak yang besar terhadap masa depan seseorang serta sistem saraf pusatnya masih berkembang.

Para peneliti menjadikan orang dewasa muda yang berusia di atas 18 tahun sebagai objeknya. Didapatkan kesehatan kardiovaskular yang lebih baik berhubungan dengan tingkat kecerdasan yang lebih tinggi, serta faktor lingkungan memberikan pengaruh sebesar 80 persen sedangkan genetik kurang dari 15 persen.

Jika Anda ingin lebih pintar dan berhasil dalam mengerjakan segala hal, tidak ada salahnya untuk membuat jadwal berolahraga teratur setiap minggunya. Selain kemampuan otak yang bertambah, tubuh pun akan menjadi lebih sehat.

0 komentar:

Posting Komentar

 

BaHaGia SaaT SaKiT Copyright © 2009 Designed by Ipietoon Blogger Template In collaboration with fifa
Cake Illustration Copyrighted to Clarice